Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

pengertian NFC


PENGERTIAN NFC
 
Apakah NFC itu????????
NFC or Near Field Communication adalah seperangkat teknologi konektivitas nirkabel berbasis teknologi ''Radio Frequency Identification'' (RFID) yang menggunakan induksi medan magnet untuk memungkinkan komunikasi antar perangkat elektronik dalam jarak yang dekat.
Teknologi Near Field Communication (NFC) dapat membuat hidup lebih mudah dan nyaman bagi penggunanya di seluruh dunia dalam melakukan transaksi, seperti pertukaran konten digital, hanya menghubungkan perangkat elektronik ke perangkat elektronik yang memiliki teknologi NFC dengan sentuhan, pengguna juga bisa membeli tiket apapun hanya dengan mengaktifkan NFC pada ponsel. Sebuah teknologi konektivitas berbasis standar, NFC memungkinkan memberikan solusi saat ini dan masa mendatang di bidang-bidang seperti:
1.         Akses kontrol
2.         Konsumen elektronik
3.         Kesehatan
4.         Informasi pengumpulan dan pertukaran
5.         Loyalitas dan pembelian kupon
6.         Pembayaran
7.         Transportasi
NFC pertama kali digagas oleh Nokia bersama operator telekomunikasi raksasa asal Eropa dan Asia yaitu KPN, Maxis Communications Bhd, O2, Orange, SingTel, SKT, dan Wind serta 14 operator mobile lainnya. Proyek ini juga melibatkan MasterCard. Sedangkan pengembangan wireless chip untuk NFC pada ponsel melibatkan China Mobile, Vodafone, Cingular yang dimiliki AT&T Inc, BellSouth Corp, dan Telefonica bersama produsen chip NXP serta Sony yang jadi pionir contactless chip.
Kalau kita ingin memakai teknologi ini, kita harus memiliki rekening di bank. Sebelum menggunakan layanan, terlebih dahulu harus mendaftar melalui ponsel. Setelah itu dapat mengisi uang elektronik dengan membelinya ke berbagai gerai yang telah ditunjuk. Bisa juga dengan memperoleh uang elektronik di bank dan outlet yang menjadi mitra G-Cash dan Smart Money. Sistem ini biasa disebut dengan micropayment. Banyak manfaat yang diperoleh, seperti keamanan dan hemat waktu bertransaksi. Operator pun dapat menekan terjadinya churn rate (kartu hangus). Nah di Indonesia sendiri , NFC mulai di pakai oleh Telkomsel dengan nama layanan T Cash pada November 2007.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar